Surabayanetwork.id- Penikmat minuman kopi tersebar di seluruh dunia. Sebagian orang bahkan tak bisa melewatkan satu hari pun tanpa mengonsumsi kopi. Simak manfaat kopi bagi kesehatan dan peringatan konsumsi kopi yang tidak dianjurkan dalam artikel berikut.
Dilansir dari food.ndtv.com, dua studi besar yang diterbitkan dalam jurnal Annals of Medicine menyarankan bahwa minum dua cangkir kopi sehari dapat meningkatkan masa hidup seseorang.
Minum kopi berhubungan dengan risiko kanker yang lebih rendah, penyakit jantung, stroke, penyakit ginjal, dan diabetes.
Baca Juga: Polisi Larang Aksi 212, Tokoh Tionghoa Lieus Sungkharisma: Ngeri Kali
Berdasarkan studi kesehatan perawat wanita sebanyak 83.076 orang menunjukkan bahwa asupan kopi secara teratur terkait dengan penurunan risiko stroke meski hanya sedikit. Dalam penelitian lain yang diikuti 37.514 orang, ditemukan bahwa asupan kopi sedang berhubungan dengan risiko penyakit jantung yang lebih rendah.
Sementara, dalam sebuah penelitian yang diterbitkan American Journal of Clinical Nutrition, ditemukan bahwa asupan kopi dikaitkan dengan risiko menderita penyakit diabetes tipe-2 yang lebih rendah.
Temuan menarik lainnya dari penelitian ini adalah bahwa orang yang mengonsumsi kopi berkafein mengurangi risiko sebesar 4 persen, sementara orang yang mengonsumsi kopi dekafeinasi (diturunkan kandungan kafeinnya) menunjukkan penurunan risiko 7 persen.
Artikel Terkait
6 Jenis Kopi Terbaik Di Indonesia dan Mendunia, Mana Favoritmu
Jangan Ngaku Pecinta Kopi Kalau Tidak Tahu Perbedaan Kopi Arabika dan Kopi Robusta
Dampak Buruk Konsumsi Kopi Instan Setiap Hari, Obesitas hingga Mengganggu Kesehatan Jantung
5 Manfaat Ajaib Ampas Kopi, Mulai dari Menghilangkan Bekas Jerawat Sampai Memperkuat Rambut
Fakta Tentang Kandungan Gizi Kopi dan Manfaatnya Bagi Tubuh