SurabayaNetwork.id- Seorang driver mobil ojek online yang tengah mengendarai Honda Brio nopol W 1336 CT menabrak tujuh motor milik tukang ojek pangkalan yang tengah parkir di depan kompleks Makam Sunan Giri, Gresik, Jumat 13 Mei 2022.
Driver itu bernama Dadin (28) asal Giri Asri, Kecamatan Kebomas, Gresik.
Sopir itu mengaku penyakit vertigo nya kambuh saat sedang mengendarai mobil hingga kendaraanya oleng dan menabrak ketujuh motor itu. Beruntung tidak ada korban jiwa dan luka dalam peristiwa itu.
Baca Juga: 5 Fakta Aghniny Haque Pemeran Ayu KKN di Desa Penari, Sempat Tak Didukung Ibunda Jadi Artis
“Benar penyakit saya agak kambuh, langsung menabrak motor yang tengah parkir. Ini saya bertanggung jawab dan membawa motor semua yang rusak ke bengkel,” katanya.
Salah satu pemilik motor yang rusak akibat tertabrak, Imam membenarkan jika masalah tersebut diselesaikan dengan cara kekeluargaan dan menanggung semua perbaikan tujuh sepeda motor yang ringsek.
“Sepakat diselesaikan secara kekeluargaan,” ungkapnya.
Baca Juga: Jin dan Setan Supaya Tidak Masuk Rumah, Amalkan Bacaan 5 Surah dalam Al Quran
Kanit Laka Lantas Polres Gresik, Ipda Suharto membenarkan adanya kejadian tersebut. Ia menyebutkan telah diselesaikan secara kekeluargaan.
Artikel Terkait
Info Vaksinasi AstraZeneca Dosis 1,2, dan Booster di Puskesmas Menganti Tlogobedah, Hulaan Kabupaten Gresik
Polisi Sebut Arus Mudik di Gresik Lancar
Polisi Gerebek Ajang Balap Liar Motor di Gresik
Simpan Sabu di Bekas Minuman Sachet, Dua Pria Surabaya Dibekuk di Gresik
Razia di Rutan Kelas IIB Gresik, Petugas Temukan Handphone hingga Gunting di dalam Kamar Sel
Antisipasi Ambrolnya Seluncuran Waterpark Kenjeran, Polisi Pantau Wahana Seluncuran Kolam Renang di Gresik
Kepergok Mencuri, Pria Gresik ini Nekat Cabuli Seorang Janda
Pemotor Tewas Terlindas Dump Truk di Jalan Raya Daendels Pantura Gresik
Dump Truk Tabrak Pembatas hingga Terjatuh Keluar dari Akses Tol Surabaya-Gresik dan Terguling
Cegah Penyebaran Wabah PMK pada Hewan Ternak di Gresik, Aparat Gabungan Gelar Operasi Penyekatan