Bekasi Vs Karawang Manakah Yang Lebih Kaya? Berikut Informasinya Lengkap Dengan 7 Daerah Terkaya di Jawa Barat

- Rabu, 8 Februari 2023 | 10:48 WIB
Bekasi Vs Karawang Manakah Yang Lebih Kaya? Berikut Informasinya Lengkap Dengan 7 Daerah Terkaya di Jawa Barat (pixabay @12019)
Bekasi Vs Karawang Manakah Yang Lebih Kaya? Berikut Informasinya Lengkap Dengan 7 Daerah Terkaya di Jawa Barat (pixabay @12019)

SurabayaNetwork.id - Jawa Barat merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki luas 35.378 km², dengan 26 kabupaten/kota yang terdiri atas 17 kabupaten serta 9 kota dengan 625 kecamatan dan 5.877 desa/kelurahan.

Jawa Barat termasuk provinsi yang memiliki laju pertumbuhan ekonomi yang pesat, serta pusat beberapa industri berkembang.

Maka tidak heran, jika Jawa Barat khususnya Bekasi dan Karawang memiliki PDRB yang besar hingga mencapai ratusan juta per kapita.

Selain pusat industri, Jawa Barat juga termasuk provinsi dengan kota dan kabupaten terkaya karena sektor pariwisata dan ekonominya yang berhasil dikenal oleh hampir seluruh masyrakat Indonesia.

Lantas antara Bekasi dan Karawang, manakah yang lebih kaya?

Baca Juga: Solo VS Yogyakarta, Manakah Yang Biaya Hidupnya Lebih Murah? Cek Informasinya Disini!

Berikut informasinya, lengkap dengan daftar 7 kota kabupaten terkaya di provinsi Jawa Barat.

1. Kota Bandung

Kota terkaya pertama di provinsi Jawa Barat diduduki oleh Kota Bandung dengan dana PDRB per kapita sebesar Rp 121.126.000 dengan jumlah Penduduk Kota Bandung sebanyak 2,53 juta jiwa pada 2021.

Kota Bandung memiliki luas wilayah 166,59 kilometer persegi dengan kepadatan penduduk mencapai 15,17 ribu jiwa per kilometer persegi.

2. Kabupaten Bekasi

Sebagai penyangga Ibu Kota Negara Indonesia DKI Jakarta, PDRB Kabupaten Bekasi mencapai Rp. 107.801.000 pada tahun 2021.

Kabupaten Bekasi memiliki jumlah penduduk mencapai 3,899 juta dengan luas wilayah 1.274 kilometer persegi.

3. Kabupaten Karawang

Karawang memiliki kepadatan penduduk 1.258 orang per kilometer persegi dengan luas wilayah 1.753, pada tahun 2021 memiliki PDRB mencapai Rp 98.726.000.

Halaman:

Editor: Mitasari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X